Tulisan VI
Cita – Cita
Cita – Cita di Masa itu
Saat usiaku 5 tahun ayah berkata..
Jika besar nanti ingin menjadi apa ?
Aku menjawab dengan tingkah yang lucu
Aku ingin menjadi seorang guru
Kemudian...
Saat usiaku beranjak 6 tahun ibu bertanya
Jika besar nanti ingin menjadi apa ?
Dengan polos aku menjawab
Aku ingin menjadi seorang dokter
Waktu bergulir...
Saat usiaku mulai beranjak remaja ayah bertanya lagi
Dan saat itu pertanyaan itu pun terulang lagi namun sedikit berbeda
Saat kau lulus nanti ingin jadi apa .?
Aku menjawab dengan penuh senyum harap, ingin menjadi orang yang sukses
Dan pada masa itu...
Semua membuktikan cita-cita itu .
Saat itu ayah bertanya kepadaku
Ingin jadi apa kau saat ini .?
Kemudian aku menjawab dengan rasa percaya diri
Aku ingin menjadi orang diinginkan ayah dan ibu selama ini
Menjadi orang yang benar- benar sukses ....
Untuk diriku sendiri dan untuk orang lain
Dan itu lah cita – cita pada masa itu..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar